Home |  | Audio |  | Index |  | Verses

Mazmur // Mazmur

bab: 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46 47 48 49 50 51 52 53 54 55 56 57 58 59 60 61 62 63 64 65 66 67 68 69 70 71 72 73 74 75 76 77 78 79 80 81 82 83 84 85 86 87 88 89 90 91 92 93 94 95 96 97 98 99 100 101 102 103 104 105 106 107 108 109 110 111 112 113 114 115 116 117 118 119 120 121 122 123 124 125 126 127 128 129 130 131 132 133 134 135 136 137 138 139 140 141 142 143 144 145 146 147 148 149 150

1 Untuk pemimpin kor. Mazmur kaum Korah. (85-2) Engkau berkenan kepada tanah-Mu, ya TUHAN, keadaan Israel sudah Kaupulihkan.
2 (85-3) Engkau sudah mengampuni dosa-dosa umat-Mu; Kaumaafkan segala kesalahannya.
3 (85-4) Mereka tidak lagi Kaumarahi; murka-Mu yang dahsyat Kautarik kembali.
4 (85-5) Pulihkanlah kami, ya Allah penyelamat kami, jangan murka lagi kepada kami.
5 (85-6) Untuk selamanyakah Engkau memarahi kami, dan tetap marah turun-temurun?
6 (85-7) Kuatkanlah kami kembali supaya kami umat-Mu bergembira karena pertolongan-Mu.
7 (85-8) Tunjukkanlah bahwa Engkau tetap mengasihi, ya TUHAN, berilah kami keselamatan daripada-Mu.
8 (85-9) Aku mau mendengar perkataan TUHAN Allah; Ia menjanjikan kesejahteraan kepada kita, umat-Nya, asal kita tidak kembali berbuat dosa.
9 (85-10) Sungguh, Ia siap menyelamatkan orang yang takwa, Allah yang agung akan berdiam di negeri kita.
10 (85-11) Kasih dan kesetiaan akan bertemu, keadilan dan damai akan berpeluk-pelukan.
11 (85-12) Kesetiaan manusia akan tumbuh dari bumi, dan keadilan Allah menjenguk dari langit.
12 (85-13) TUHAN mengaruniakan yang baik, maka tanah kita akan memberikan hasilnya.
13 (85-14) Keadilan akan mendahului TUHAN, dan menyiapkan jalan bagi-Nya.

Top |  | Next Chapter  |  | Index |  | Home
Full online version here [with search engine, multilingual display and audio Bible]